Pembangunan USB SMKN 1 Cijeungjing Diduga Dipaksakan Berakibat Molor Karya Kontruksi Tak Sesuai Sepek

oleh

CIAMIS – Pekerjaan Pembangunan Unit Sekolah Baru Kampus SMKN 1 Cijeungjing Ciamis dengan nilai kontrak Rp  2.672.602.235,70 (Dua milyar enam ratus tujuh puluh dua juta enam ratus satu ribu dua ratus tiga puluh lima koma tujuh puluh rupiah) terkesan dipaksakan hingga diduga merugikan keuangan negara, CV Amira Hasna Kreasi sebagai pelaksana dengan surat perjanjian dan surat perintah mulai kerja Nomor : 2863/KU.11.08/PSMK tertanggal 29 Agustus 2023 tidak atau belum mampu merampungkan pekerjaan dan disinyalir menghadirkan kualitas pekerjaan kontruksi yang diprediksi tidak akan berusia manfaat panjang.

 

Pekerjaan dengan nomor kontrak tersebut seyogyanya seperti tertuang dalam papan proyek dilaksanakan rampung dalam kurun waktu 120 hari Kalender 29 Agustus 2023 sampai dengan 26 Desember 2023, namun ketika awak media melakukan aktifitas jurnalistik ke lokasi proyek Selasa (30 Januari 2024) nampak masih ada beberapa pekerja beberapa dengan item pekerjaan bahkan hasil pekerjaan TPT (tembok penahan tebing) nampak banyak menganga retakan hingga beberapa dinding ruangan kelas serta kantor nampak retakan.

 

Dilokasi kegiatan, papan proyek sudah tidak ada dan bangunan Direksikeet dalam tahap pembongkaran, tidak nampak baik konsultan pengawas maupun perwakilan CV pemenang lelang walau nampak beberapa orang pekerja dan awak media sempat mengkonfirmasi kegiatan terhadap salah satunya namun tidak bisa diperoleh keterangan objektif dengan kegiatan USB SMKN 1 Cijeungjing.

 

Dari keterangan yang berhasil dihimpun, pekerjaan USB tersebut dilaksanakan diperbukitan dengan pemerataan lahan kemudian dilaksanakan pekerjaan TPT dan pembangunan unit ruang kantor, ruang kelas, serta WC yang dilaksanakan dalam kurun tahun anggaran yang sama. Pekerjaanpun tidak mengacu pada gambar rancangan awal.

 

Sampai berita ini diturunkan untuk mendapatkan keterangan objektif sebagai dasar berita, upaya konfirmasi sudah dilakukan via phonsel baik kepada pihak pelaksana dari CV Amira Hasna Kreasi di nomor WatsUp 0813 9460 xxxx, serta konsultan pengawas di nomor +62 8211899 xxxx belum ada tanggapan.

 

Editor : Abraham Mahmoud

Kontributor : Asjo