JAKARTA – Polisi terus berupaya mendalami motif dan alasan mengapa para pelaku perampokan mengincar rumah Ir Dodi Triono, di Pulomas, Jakarta Timur. Meski demikian, Polisi memastikan kasus ini bermotif kriminal murni.
“Kita akan melakukan pemeriksaanm pendalaman terhadap tersangka yang tertangkap, kita akan pertanyakan kenapa rumah yang bersangkutan jadi sasaran. Itu mohon kesabaran teman media, kita akan menggali keterangan dari tersangka yang ditangkap dan kita masih menggali keterangan dari tersangka,” ujar Kapolda Metro Jaya, Irjen M Iriawan, saat coba dihubungi Rabu 28 Desember 2016.
Kapolda mengatakan, para pelaku adalah komplotan profesional dan spesialis perampokan barang berharga. Dari tangan pelaku, polisi menemukan sejumlah uang, ponsel hingga jam tangan Rolex.
Dalam kasus ini polisi sudah menangkap dua orang pelaku yaitu Erwin Situmorang, Ramlan Butar-butar dan pria berinisial R yang menyembunyikan pelaku perampokan. Tapi polisi menembak mati Ramlan karena melakukan perlawanan saat ditangkap petugas. Masih ada pelaku lainnya yang diburu polisi.
Para pelaku menyekap para korban di sebuah kamar mandi sempit berukuran dua kali satu meter persegi. Kamar mandi tersebut biasa dipakai oleh pembantu pemilik rumah. Kapolda menjelaskan, pihaknya masih menyelidiki kenapa kamar mandi tersebut yang dipakai menyekap dan bukan ruangan lainnya.
“Ruangan tersebut adalah ruangan yang tidak ada ventilasi udaranya. Ruangan WC yang betul-betul kokoh dan kecil sekali, dan itu dipakai oleh pembantu rumah tersebut,” kata Kapolda.***
Editor : Hens Pradhana