6 Warga Ciamis Terima Bantuan Kaki Palsu, Bukti Kepedulian Sesama Penyandang Disabilitas

oleh

CIAMIS – Enam warga Kabupaten Ciamis yang mengalami disabilitas fisik mendapatkan bantuan kaki palsu dalam sebuah acara penyerahan yang berlangsung di Sekretariat DPC Persatuan Penyandang Disabilitas Indonesia (PPDI) Kabupaten Ciamis, Jalan RAA Kusuma DM Subrata No. 22, Komplek Perkantoran Ciamis, Minggu (25/5/2025).

Di tuturkan Ketua Persatuan Penyandang Disabilitas Indonesia (PPDI) Kabupaten Ciamis, Dodo Zakaria bantuan tersebut datang dari hati nurani sesama penyandang disabilitas, Budi, warga Kecamatan Cikampek, Kabupaten Karawang, yang juga merupakan pengguna sekaligus perajin kaki palsu. Aksi mulianya menjadi inspirasi bahwa solidaritas antar penyandang disabilitas dapat menjadi solusi nyata bagi sesama.

Kepala Dinas Sosial Kabupaten Ciamis dan perwakilan dari BAZNAS Kabupaten Ciamis, sebagai bentuk dukungan dan sinergi dari pemerintah serta lembaga sosial terhadap keberlangsungan hidup penyandang disabilitas, turut hadir dalam kegiatan tersebut.

Pada kegiatan yang sekaligus menjadi momentum untuk menguatkan kolaborasi lintas wilayah dalam mendukung kemandirian para penyandang disabilitas, serta menegaskan bahwa keterbatasan bukan penghalang untuk saling memberi dan memberdayakan. Dodo Zakaria, menyampaikan apresiasi yang sebesar-besarnya atas bantuan yang diberikan.

“Kami ucapkan terima kasih kepada Pak Budi yang telah menunjukkan kepedulian luar biasa, juga kepada seluruh pihak yang mendukung, baik dari PPDI maupun para donatur,” ungkap Dodo.

Sumber : rilis PPDI Ciamis

Penulis : Abraham