KAB TASIKMALAYA – Memasuki bulan suci ramadhan 1446 hijriah, Musyawarah Pimpinan Kecamatan (Muspika) Kecamatan Jamanis, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat (Jabar), sepakati beberapa poin ihwal kegiatan keagamaan dan kondusifitas wilayah.
Beberapa kesepakatan tersebut dibentuk dan disepakati hingga ditetapkan pada kegiatan Rapat Koordinasi sekaligus Musyawarah yang digelar pada Rabu 26/02/2025, yang pada kegiatannya melibatkan unsur Pememeritahan, Kesehatan, Kepolisian dan TNI serta Tokoh Masyarakat dan lainnya yang termasuk di wilayah Kecamatan Jamanis.
Pimpinan Kecamatan Jamanis, Agus Sukmana menerangkan, mengenai pembahasan persiapan memasuki bulan suci ramadhan 1446 hijriah tahun ini, alhamdulillah beberapa poin ihwal program untuk mengisi bulan suci ramadhan sudah di sepakati bersama oleh unsur Muspika Kecamatan Jamanis.
“Untuk hasil pembahasan ramadhan, hasil rapat kemaren kordinasi tingkat Kecamatan Jamanis, selain membahas program ramadhan juga membahas tentang bagaimana mengawal kelancaran program Makan Bergizi Gratis (MBG) kedepan,” kata Agus, saat dikunjungi Konten Indonesia di kantor Kecamatan Jamanis. Kamis 27/02/2025.
Selain itu dikatakan Agus, pada rapat musyawarah kemaren kita juga telah menyepakati program kegiatan keagamaan rutin yang sering dilaksanakan setiap bulan suci ramadhan, yakni kegiatan tarling atau sapari ramadhan.
“Kita kemaren bermusyawarah karena setiap tahun itu kita sudah rutin membentuk kegiatan tarling maupun sapari ramadan. Kemaren itu sudah di sepakati satu desa satu Dewan Kemakmuran Masjid (DKM),” katanya.
Jadi, Agus berujar, contohnya untuk Desa Tanjungmekar, Kepala Desa dan jajarannya mengagendakan atau menunjuk DKM atau Mesjid mana yang harus disinggahi tarling atau sapari ramadhan oleh jajaran Muspika.
“Jadi misalkan untuk satu Desa Tanjungmekar, untuk Kepala Desa dan jajarannya menunjuk DKM mana yang akan di singgahi nanti untuk tarling dari tingkat kecamatan. Karena kita punya delapan desa, berarti delapan kali tarling, jadi tidak selamanya tarling selama sebulan,” ujarnya.
Selain tarling dari jajaran tingkat Kecamatan Jamanis, dijelaskan Agus, nanti juga ada kegiatan tarling dari jajaran tingkat Kabupaten Tasikmalaya, yang untuk sementara tarlingnya ditunjuk di wilayah Desa Sindangraja.
“Nanti, ada tarling juga dari tingkat Kabupaten Tasikmalaya yang sudah di tunjuk nanti tarlingnya di Desa Sindangraja, namun belum tau di DKM yang mana,” jelasnya.
Agus juga mengatakan, dengan situasi dan kondisi seperti saat ini, Ia meminta kepada para Kepala Desa khususnya di Kecamatan Jamanis dan rekan-rekan jajarannya, jangan sampai terjadi hal-hal yang tidak diinginkan yang bisa merugikan kita semua dan masyarakat.
“Saya menyampaikan juga situasi dan kondisi saat ini, tolong jangan sampai ada hal-hal yang tidak diinginkan yang akan bisa merugikan kita, dan juga menyampaikan kepada Kepala Desa dan rekan-rekan jajarannya untuk tidak boleh ada kegiatan-kegiatan yang sekiranya nanti akan merugikan Kecamatan Jamanis,” kata Agus.
Agus menambahkan, terkait kondusifitas, keamanan dan kenyamanan ditengah masyarakat di bulan suci ramadhan, kita Muspika Kecamatan Jamanis telah memberikan himbauan agar semuanya bekerja sama untuk saling menjaga kondusifitas di wilayah nya masing-masing.
“Kemaren sudah dibahas juga tentang himbauan kepada masyarakat terkait menjaga kondusifitas, keamanan dan kenyamanan dilingkungan masing-masing. Ya agar seluruh unsur di lingkungan masyarakat supaya semuanya bekerjasama menjaga keamanan,” tambahnya.
Reporter: Endang Romli
Editor: Deni