TASIKMALAYA – Peringati Hari Sumpah Pemuda ke 92 – 2020, Forum Kolaborasi Penggerak Penggiat Pariwisata Tasikmalaya gelar berbagai acara, yakni acara Tradisi Kaulinan Tradisional, Pagelaran Kesenian, Kaulinan Barudak, Sedekan Ikan Disungai, Solawatan dan Simponi Hanjuang serta Sawal Kebangsaan. Di Leuwi Cihanjuang, Desa Nanggewer, Kecamatan Pagerargeung, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat (Jabar). Rabu 28/10/2020.
Pemilik Leuwi Cihanjuang, H. Abuy mengatakan, kami dari komunitas pecinta pariwisata bersama tekad yang dibalut oleh sumpah pemuda, sengaja mengadakan acara sumpah kembali, supaya anak-anak generasi masa depan bisa mengenang bagaimana sumpah pemuda untuk negara.
“Pada acara kali ini temanya adalah Tasikmalaya Ngajomantara untuk menggaungkan pariwisata. Disini juga mempunyai venue paralayang, semoga wisata Tasikmalaya pengunjungnya lebih rame lagi dan terus berdatangan.” Kata H. Abuy, saat dikunjungi kontenindonesia.com, Rabu 28/10/2020.
Sementara itu, Ketua Pelaksana kegiatan Wandy Putu Jaya Mustofa menjelaskan, kegiatan yang kami gelar secara dadakan ini, mempunyai misi khusus untuk menumbuhkan perkembangan pariwisata khusuanya di daerah Tasikmalaya.
“Acaranya mendadak sekali, persiapannya juga kurang dari 2 minggu. Kita tim pecinta pariwisata semua adakan patungan bareng hingga acaranya bisa terlaksana dengan seperti ini. Banyaknya bermunculan destinasi pariwisata baru di Tasikmalaya semoga menambah wawasan besar bagi para pembisnisnya, dan juga tidak dianggap sebagai persaingan.” Jelas Wandy, ditempat yang sama.
Rencananya dikatakan Wandy, kedepannya dilokasi wisata akan terlahir satu bentuk kesepakatan baru antara pengelola pelaku dan pecinta pariwisata di Tasikmalaya. Mudah-mudahan seluruh komponen bidang pariwisata di Tasikmalaya bisa terintergrasi, berkolaborasi dan juga bersinergi.” Tutup Wandy.
Reporter : Rizam
Editor : Deni