Pemdes Padakembang Salurkan BLT Tahap Tiga Tahun 2022

oleh

KAB. TASIKMALAYA- Pemerintahan Desa Padakembang salurkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) Tahap tiga tahun 2022 yang bersumber dari Dana Desa ( DD). 

Tampak terlihat, masyarakat yang akan menerima Bantuan Langsung Tunai (BLT) tersebut berkumpul di Gedung Aula Desa sambil mendengarkan penyampaian perihal BLT dari kepala desa padakembang, Senin, 31/10/2022, Kecamatan Padakembang, Kab Tasikmalaya, Jawa Barat.

Untuk tahun ini, penerima BLT Dana Desa padakembang berjumlah kurang lebih 161 KPM. Dengan besaran nominal yang diterima per KPM Rp, 900 rb. Dan langsung diberikan oleh kepala desa padakembang. Ungkap Aep Saepudin Selaku kepala Desa Padakembang.

Sementara pada pembagian Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dihadiri oleh masyarakat, Perangkat Desa, Bhabinkamtibmas Dan yang lainnya.

Lanjut Kepala Desa, Bantuan Langsung Tunai (BLT) yang disalurkan saat ini, sangat berharap bisa dimanfaatkan sebaik mungkin, dan bisa membantu meringankan beban / keperluan masyarakat yang mestinya dibantu oleh pemerintah.

Sedangkan Untuk KPM yang menerima Bantuan Langsung Tunai (BLT) di desa padakembang yaitu Masyarakat yang kurang mampu dan tidak mendapatkan Bantuan dari yang lainnya. Jelasnya kades.

Disisi lain, dengan adanya pembagian dan penyaluran Bantuan Langsung Tunai (BLT) Hamid Dan Asep sebagai punduh di padakembang sangat mengapresiasi dan berterimakasih telah disalurkannya bantuan Tersebut, Semoga masyarakat yang menerima bantuan tersebut dapat memanfaatkannya. Singkatnya.

Penulis: Jajang N (Janur) 

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *