Didampingi Sang Istri, Firdaus Resmi Daftar Calon Kades Bambaira

oleh
Firdaus (Baju Putih) di dampingi istri saat melakukan pendaftaran sebagai calon Kades Bambaira, Jumat (20/9).

Pasangkayu, – Dari 21 Desa di wilayah Kabupaten Pasangkayu, Provinsi Sulawesi Barat (Sulbar) akan ikut pesta demokrasi Pilkades yang dijadwalkan digelar pada 12 November 2019 mendatang, salah satunya di Desa Bambaira yang akan ikut pemilihan calon Kepala Desa (Pilkades) serentak tersebut.

Jum’at (20/9/2019) sekira pukul 09.00 Wita, tanpa melibatkan pendukung, Firdaus di dampingi sang istri resmi mendaftar sebagai calon Kepala Desa (Kades) Bambaira, Kecamatan Bambaira, Kabupaten Pasangkayu. Hal ini dia lakukan karena dia (Firdaus) tidak ingin menyita waktu para pendukungnya.

Sosok Firdaus dikenal dekat dengan pendukungnya yang mayoritas para “wong cilik”/rakyat kecil. Dirinya ini ingin sekali membawa perubahan di Desa Bambaira.

“Saya ingin bisa berbuat lebih pada masyarakat, saya ingin keberadaan saya benar-benar bisa memberi manfaat bagi masyarakat Desa Bambaira,” jelasnya saat ditanya media ini.

Sementara itu, Firdaus yang berdomisili di Dusun Sibala, Desa Bambaira, Kecamatan Bambaira ini selalu semangat untuk membawa perubahan bagi masyarakat di Desanya, guna  memantapkan niatnya maju dalam Pilkades serentak pada 12 November 2019 yang tinggal beberapa bulan lagi.

Niatan untuk mencalonkan Kepala Desa tersebut atas rekomendasi para tokoh masyarakat, agama, pemuda, tetangga dan tentunya para pemuda-pemudi milenial yang sampai saat ini selalu solid mendukungnya.

“Alhamdulillah saya dalam pencalonan kepala Desa ini, atas restu dan dukungan orang tua, sanak saudara serta para tokoh masyarakat, bila saya nantinya kedepan dipercaya dan diberi amanah menjabat sebagai Kepala Desa oleh masyarakat, saya ingin berbuat lebih dekat lagi kepada masyarakat, khususnya masyarakat Desa Bambaira tercinta,” pungkasnya.

Kontributor : Irwan
Editor : Irwan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *