Peduli Terdampak PPKM, Kantor Imigrasi kelas l TPI Jember Bagikan Sembako

oleh

JEMBER – Pademi Covid19 yang berkepanjangan serta diterapkanya PPKM Darurat oleh pemerintah menimbulkan dampak ekonomi yang luar biasa terutama untuk golongan Masyarakat Berpenghasilan Rendah (MBR), Kantor Imigrasi (Kanim) Kelas I Jember melaksanakan kegiatan sosial berbagi 90 paket sembako.

Kepala Kantor Imigrasi Jember Said Noviansyah SH melalui Kasi Ijin Tinggal dan Status Keimigrasian Ida Ismawati mengatakan pembagian sembako dibagikan kepada masyarakat di sekitar wilayah kerja Kanim Jember untuk membantu yang terdampak.

“Kegiatan ini daksanakan dalam rangka Bhakti Kementrian Hukum dan Ham terhadap masyarakat terdampak Covid-19 sebanyak 90 paket kami berikan” ungkapnya kepada awak media, kamis (29/7/2021).

Dengan digulirkannya bansos sembako tersebut oleh Kantor Imigrasi kelas l TPI Jember, Ida berharap pandemi segera berlalu sehingga masyarakat dapat beraktifitas seperti sediakala agar dapat memperbaiki ekonomi, dan kesehatan.

“Mari sama sama memerangi Covid-19 dengan selalu menjaga kesehatan, dengan mematuhi protokol kesehatan, dan jangan bepergian jika tidak terlalu penting” pungkas Kasi Ijin Tinggal dan Status Keimigrasian memeeikan himbauan.

Kontributor : Evelyn Cristianti
Editor            : Abraham

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *